Selasa, 20 September 2011

10 Pemain Basket NBA Yang Memiliki Tubuh Mungil...Cekidot....

1. Terrell Brandon (179 cm)

Terrel Brandion adalah pemain Cleveland cavaliers di era tahun 90 an, walaupun tingginya tak samapi 180 cm, tapi ia tetap bisa terpilih sebagai pemain All Star di tahun 1996 dan 1997. Ia bahkan mendapatkan predikat The best poin Guard di tahun 1997.

2. Damon “Mighty Mouse” Stoudamire (178 cm)

Ia adalah pemain legendaris Toronto Raptors, ia memulai karirnya di tahun 1995 dan langsung mendapat anugrah NBA Rockie of the Year di tahun 1996. penampilanya yang gemilang dengan mencetak rata-rata 19 poin per game membuatnya menjadi salah satu pemain mini terhandal.

3. Avery “Little General” Johnson (178 cm)

Dia adalah pemain Denver Nuggets, Houston Rockets, Golden State Warriors, dan Dallas Mavericks. Ia paling dikenal untuk musimnya dengan San Antonio Spurs. Ia dikenal atas bantuannya dalam memenangkan NBA Championship 1999 melawan New York Knicks setelah mencetak tembakan terakhir di Game 5.

4. Michael Adams (178 cm)

Di kelas Rockie Sacramento King, ia hanya dapat mencetak rata-rata 2,2 poin per game, tapi begitu terjun ke NBA pro di Denver Nuggets, ia berhasil mencetak rata-rata 26,5 poin dan 10,5 assist per game.

5. Calvin Murphy (176 cm)

Calvin Murphy adalah seorang penjaga untuk Houston Rockets selama 1970-1983. Meskipun dengan tinggi badannya yang hanya 176 cm, ia berhasil mencetak 1.022 poin sepanjang 17.949 selama kariernya. Pada tahun 1971 ia bagian dari NBA All-Rookie Team, dan pada tahun 1979 ia berada di NBA All-Star Team.

6. Nate Robinson (176 cm)

Nate Robinson bermain untuk New York Knicks. Dia bermain di NBA Draft 2005 21. Phoenix Suns mengangkatnya tapi dia setelah dijual ke New York Knicks. Selama 2006 All-Star Weekend, Robinson memenangkan Sprite Rising Stars Slam Dunk Contest. Yang terbaik adalah ketika ia dunk melompati Spud Webb dan mendapat nilai sempurna 50.

7. Wataru “Kilo Wat” Misaka (171 cm)

Wataru Misaka adalah salah satu dari sedikit pemain terkenal NBA Asia. Meskipun ia sekarang sudah pensiun, ia juga dikenal sebagai pemain Asia pertama dan sebagai pemain non-Kaukasia pertama yang menjadi bagian dari NBA Wataru memiliki karir yang sangat singkat (1947-1948), dan ia hanya mampu bermain 3 game sebelum dipotong dari tim.

8. Anthony “Spud” Webb (170 cm)

Anthony Webb berdiri sebagai pemain terpendek ketiga untuk menjadi bagian dari NBA. Setelah menghadiri Midland College dan North Carolina State University, ia draft ronde 4 memilih bermain untuk Detroit Pistons di tahun 1985 Draft. Pada tahun 1986, Webb memasuki NBA Slam Dunk Contest, dan meskipun terpendek, memiliki lompatan tertinggi dari 42 inci, dan ia pun memenangkan kontes.

9. Earl Boykins (165 cm)

Earl Boykins adalah pemain terkecil kedua yang pernah berada di NBA. Meskipun kedua terkecil, ia berdiri sebagai pemain yang paling ringan. Ia terkenal karena ia mencetak teknik setelah ia mampu mencetak 32 poin dalam permainan pada tanggal 11 November 2004. Dia juga bermain untuk LA Clippers, Golden State Warriors, Milwaukee Bucks, Charlotte Bobcats, dan banyak lainnya. Hari ini, Boykins bermain untuk Washington Wizards.

10. Tyrone “Muggsy” Bogues (160 cm)

Lahir dan dibesarkan di Baltimore, MD, Tyrone Bogues adalah orang terpendek yang pernah bermain di NBA. Meskipun hanya 5’3 “, dia menggunakan tinggi badannya sebagai kelebihan dengan menjadi yang sering menerobos pemain lawan yang berbadan tinggi. Ia mampu bermain untuk Hornets selama 10 tahun dan menjadi salah satu pemain tim yang paling populer. Dia benar-benar dianggap sebagai lawan yang tangguh dan mini.

Kamis, 15 September 2011

terlibat kasus pembunuhan


AFP/Kevork Djansezian


Diwartakan CNN, Crittenton menghadapi dakwaan kasus pembunuhan seorang wanita bernama Julian Jones. Pembunuhan wanita berusia 22 tahun tersebut terjadi di Atlanta pada 19 Agustus lalu.

Jones tewas dengan sejumlah luka tembakan di tubuhnya. Dia dinyatakan meninggal di rumah sakit.

FBI mengatakan bahwa Crittenton mungkin berada di wilayah Los Angeles bersama keluarga dan teman-temannya. Eks pemain Los Angeles Lakers dan Washington Wizards itu diketahui membeli tiket pesawat ke Los Angeles lima hari setelah terjadinya pembunuhan.

Crittenton memulai kariernya di NBA dengan memperkuat Lakers pada tahun 2007. Dia sempat bergabung dengan Memphis Grizzlies sebelum akhirnya pindah ke Wizards pada tahun 2008.

Awal tahun 2010, Crittenton diskors sebanyak 38 pertandingan karena kasus kepemilikan senjata api bersama rekan setimnya Gilbert Arenas.

juara slam dunk 3 kali


Robinson (Getty/Ronald Martinez)

Surabaya - Tiga kali juara kontes slam dunk NBA, Nate Robinson, akan mengunjungi Indonesia. Robinson mengaku sudah tidak sabar buat berjumpa para penggemarnya di Indonesia.

Robinson datang ke Indonesia dalam rangka DBL Indonesia Tour 2011. Pemain Oklahoma City Thunder itu bakal menghadiri sejumlah acara di Surabaya dan Jakarta, 23-26 Juli mendatang.

"Saya tidak sabar menuju Indonesia. Saya belum pernah ke sana, tapi saya dengar antusiasme terhadap basket tumbuh dengan pesat," komentar Robinson perihal kunjungannya.

"Saya juga diberi tahu kalau saya punya banyak penggemar di Indonesia. Saya jadi tak sabar bertemu mereka," sambung mantan pemain New York Knicks dan Boston Celtics itu.

Menurut rilis DBL yang diterima detikSport, pada 23 Juli Robinson akan menghadiri final liga bakset pelajar, Honda Development Basketball League (DBL) 2011 seri Jawa Timur, di DBL Arena Surabaya.

Lantas, pada 24 dan 25 Juli, pemain kelahiran 27 tahun lalu itu bakal melatih pemain-pemain SMA terbaik dari berbagai penjuru Indonesia.

Tanggal 26 Juli, Robinson akan berpindah ke Jakarta dan menghadiri sejumlah acara bersama DBL Indonesia serta para sponsor sebelum terbang pulang ke Amerika Serikat.

"Kami yakin kehadiran Nate Robinson akan semakin memicu semangat penggemar basket untuk terus mendukung event-event basket di Indonesia," harap Direktur DBL Indonesia, Azrul Ananda.


Surabaya - Liga basket pelajar terbesar di Indonesia, Honda Development Basketball League (DBL), akan mengirim tim seleksi 2011 ke Perth, Australia, untuk belajar dan bertanding di Negeri Kanguru tersebut.

Rencananya, DBL Indonesia Selection Team 2011 akan mengikuti berbagai rangkaian kegiatan, baik yang bersifat educational maupun hal-hal terkait peningkatan kemampuan teknis belajar dengan tim-tim muda di Perth.

Program ini terjadi berkat kerja sama PT Deteksi Basket Lintas (DBL) Indonesia, pengelola Honda DBL 2011, dengan World Basketball Academy (WBA) yang dikepalai oleh legenda basket Australia, Andrew Vlahov.

"Tahun 2010 lalu, kami bisa mengirimkan dua tim ke luar negeri. Tim DBL Indonesia All-Star ke Seattle, Amerika Serikat, lalu tim DBL Indonesia Selection ikut turnamen Asia Tenggara di Malaysia. Tahun ini, kami kembali bisa mengirim dua tim. All-Star tetap ke Amerika, sedang tim Selection ke Australia. Ini menunjukkan komitmen kami untuk mengirimkan sebanyak-banyaknya student athlete, " terang Direktur DBL, Azrul Ananda, dalam rilis yang diterima redaksi detiksport, Selasa (6/9/2011).

Ia menambahkan, program ke Australia ini merupakan lanjutan dari kerja sama yang sudah dijalin dengan berbagai pihak di negara tersebut. Para pemain yang tergabung di tim All-Star maupun Selection merupakan hasil pilihan pelatih-pelatih Australia saat DBL Camp 2011 bulan Juli lalu di DBL Arena Surabaya.

"Para pemain yang ke Australia ini sama sekali berbeda dengan pemain yang ke Amerika. Kami berterima kasih kepada Andrew Vlahov dan timnya, yang sudah beberapa tahun terakhir banyak membantu program-program DBL Indonesia," tambah Azrul.

Di Australia, tim DBL Indonesia Selection 2011 akan bertemu pula dengan tim nasional putra Indonesia. Pada saat yang sama, timnas sedang bersiap menghadapi SEA Games XXVI dengan program latihan di Perth. Vlahov dan WBA memang juga bertindak sebagai konsultan teknis bagi timnas Indonesia.

Total ada 20 pemain (10 putra, 10 putri) yang tergabung di tim DBL Indonesia Selection 2011. Mereka dipandu empat pelatih, yang juga dipilih dari kompetisi Honda DBL 2011.

Susunan pelatih adalah Andromeda Manuputty (UPH College Tangeran) dan Hardi (SMA Methodist 2 Palembang) untuk pelatih tim putra. Sedangkan tim putri dilatih Freddy M. Gorey (SMA Methodist 2 Medan) dan Anton Maruhun (SMAN 1 Payakumbuh).

DBL INDONESIA SELECTION TEAM 2011
Tim putri:
Nadia Azhari Alfiyyati (SMAN 9 Bandung)
Annisa Widyarni (SMA Al-Azhar BSD Tangerang)
Victoria Evangelista (SMA Kristen Satya Wacana Salatiga)
Gabby Valencia Widjajadi (SMA Stella Duce 1 Yogkakarta)
Stephanie Yolanda (SMA Sutomo 1 Medan)
Mariam Ulfah (SMA Tri Tunggal Semarang)
Federika Bella (SMA Karangturi Semarang)
Florencia Rosalina (MA St. Louis 1 Surabaya)
Yulia Putri (SMAN 1 Cilegon)
Rahayu Praniti Kantia Lindri (SMA Cendana Duri)

Pelatih:
Freddy M. Gorey (SMA Methodist 2 Medan)
Anton Maruhun (SMAN 1 Payakumbuh)

Tim putra:
Ananda Tri Saputra (SMAN 2 Banjarmasin)
Bayu Prasetyo (SMA St. Louis 1 Surabaya)
Wisno (SMA Santu Petrus Pontianak)
Fabio Johny Kounang (SMA Katolik Rajawali Makassar)
Michael Stanley (SMA Trinitas Bandung)
Yerikho Christpor Tuasela (SMA Santa Agnes Surabaya)
Faisal Firdaus (SMAN 14 Semarang)
Angga Aprilliansyah (SMA PIM Aceh Utara)
Julius Caesar Wongso (SMA Santu Petrus Pontianak)
Rico Pratama (SMA Karangturi Semarang)

Pelatih:
Andromeda Manuputty (UPH College Tangerang)
Hardi (SMA Methodist 2 Palembang)

Isiah Thomas Bantu Knicks Datangkan Chris Paul

NBA

Font size: Decrease font Enlarge font
image
Chris Paul. (Getty Images)
New York Knicks menggunakan cara yang 'pintar' untuk mendekati pemain andalan New Orleans Hornets, Chris Paul. Mereka memanfaatkan Isiah Thomas untuk mendatangkan point guard berusia 26 tahun itu.
Isiah Thomas, yang kini berprofesi sebagai pelatih Florida International University (FIU), dikabarkan tengah melatih segelintir pemain NBA selama lockout. Pebasket yang berguru pada legenda Detroit Piston itu antara lain: Carmelo Anthony, Amare Stoudemire, dan... Chris Paul.
Nah, kesempatan inilah yang dimanfaatkan James Dolan (General Manager Knicks). Dolan diketahui memiliki hubungan dekat dengan Thomas, dan kini ia dikabarkan telah meminta mantan pelatih Indiana Pacers itu untuk membujuk Paul agar mau bergabung dengan timnya. Demikian yang dilaporkan New York Daily News.
Cara ini ditempuh Dolan menyusul kebijakan NBA yang melarang klub untuk mengadakan kontak dengan para pemain selama lockout. Mengingat Thomas tidak terikat kontrak kerja dengan klub NBA mana pun, maka cara ini sah-sah saja dilakukan.
Untuk sekadar informasi, Thomas adalah sosok yang berperan mendatangkan Stoudemire ke Knicks pada tahun 2010. Dan, ia juga yang membujuk Athony untuk bergabung ke klub asuhan Mike D'Antoni itu. Jadi, bukanlah hal yang mustahil jika peraih dua cincin juara itu mampu menggoda Paul untuk berganti kostum di musim depan.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More